Ops Ketupat Semeru 2023, Petugas Pasang Tenda Antrian Pemotor di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi

 


Banyuwangi : Arus balik mudik menuju Pulau Bali tampak mulai mengalami peningkatan.


Hal itu terpantau banyaknya antrian kendaraan yang berbaris rapi di area pelabuhan.


Petugas di Pos Pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2023 Pelabuhan Ketapang pun memasang tenda untuk antrian kendaraan roda dua.


Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Tanjungwangi (KPT) AKP A Ali Masduki mengatakan pemasangan tenda ini agar para pemudik yang akan kembali ke tempat perantauan di Bali bisa lebih nyaman.


"Agar saat antri mereka tidak kepanasan ataupun kehujanan," ujarnya, Rabu (26/4).


Ia menyebut kenaikan signifikan terjadi pada kendaran roda dua, penumpang dan juga kendaraan kecil atau kendaraan pribadi.


Berdasarkan data produksi PT. ASDP Indonesia Ferry Ketapang, Banyuwangi, selama 24 jam terakhir yakni periode 26 April 2023 pukul 08.00 WIB, hingga 27 April 2023 sampai pukul 08.00 WIB jumlah penumpang yang menyeberang ke Bali sebanyak 32.139 orang. 


"Sehari sebelumnya hanya tercatat sebanyak 22.594 orang," kata Akp Masduki.


Untuk sepeda motor lanjut Akp Masduki  sebanyak 2.579. 


Angka ini naik sebanyak 1.603 unit dari sehari sebelumnya yang hanya 976 unit. 


Sedangkan kendaraan kecil atau mobil pribadi mengalami peningkatan sebanyak 682 unit dari 3.182 pada periode sehari sebelumnya menjadi 3.807 pada 24 jam terakhir.


 “Kalau sepeda motor bisa kita pastikan itu adalah pemudik yang balik,” ujarnya.


Sementara itu ketika media mewawancarai beberapa pemudik yang akan balik ke Bali, mereka menyebut tidak ada masalah dengan pelayanan di Pelabuhan.


"Gak ada masalah apa - apa mas, kami nyaman - nyaman aja. Kalau antri begini itu sudah pasti, tapi alhamdulillah, petugas menyiapkan tenda," ujar Rojikin yang mengaku sudah 30 menit antri menunggu bongkar muat kapal.


Ia juga mengucapkan terimakasih kepada petugas terkait pelayanan yang dirasa cukup baik.


" Terimakasih, tadi pak Polisi di Pos itu juga ngasih kami air minum saat ngajak ngobrol kami yang sedang ngantri," ujarnya sambil menunjuk Pos Pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2023 Polresta Banyuwangi. (Ans71 Restu)

Diberdayakan oleh Blogger.